Bupati Kampar Hadiri Rakernas Pada Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional.
Super Admin 21 Februari 2019 09:25 WIB di Baca 473 Kali
Jakarta- Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto mengahadiri peringatan Hari Peduli sampah Nasional tahun 2019 dan rapat Kerja Nasional Indonesia Bersih yang diadakan di Auditorium Manggala Wanabakti Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI di Jakarta pada Hari Kamis, 21/02/2019.
Kegiatan yang dibuka secara Resmi oleh Menko Bidang Kemaritiman Luhut B. Panjaitan dan dihadiri oleh Menteri Dalam Negeri Cahyo Kumolo, Menteri Kesehatane, Menteri PUPR, Menteri Keuangan dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI Siti Nurbaya selaku Panitia acara dan beberapa Menteri Kabinet Indonesia Bersatu.
Bupati Kampar dalam kesempatan tersebut menyampaikan Pemkab Kampar mempunyai komitmen yang kuat dalam penanganan dan pengolahan persampahan, bukti atas komitmen tersebut kita telah memperoleh Piala Adipura untuk Kota kecil” Kata Catur Sugeng Susanto didampingi oleh Kepala Dinas lingkungan Hidup Kabupaten Kampar Cokroaminoto dan Kabid Pengolahan Sampah DlH Kampar Yusrizal .
” Insyaallah Pemkab Kampar dengan dukungan stakeholder dan Forkopimda serta masyarakat Kabupaten kampar dapat kita Wujudkan kampar yang bersih,asri dan sehat” Tambahnya lagi.
Rapat Kerja tersebut dihadiri oleh Gubernur dan Bupati/walikota se Indonesia tersebut membahas bagaimana pengelolaan persampahan.sampah jadi bermanfaat jika dikelola dengan baik, begitu juga terhadap pengelolaan Tempat Pembuagan Akhir (TPA) harus di kelola dengan baik.
Usai acara Bupati Kampar mendapat kesempatan wawancara live di salah satu tv swasta nasional Terkait komitmen dan tekad Pemkab Kampar dalam pengelolaan sampah di Kabupaten Kampar.
Kegiatan hari Peduli sampah Nasional tahun 2019 di kabupaten Kampar tepatnya di lokasi TPA Bangkinang juga di gelar Apel Gabungan serta aksi pungut sampah, sekaligus deklrasi Kampar Bersih bebas sampah 2020 dengan memilah sampah yang bernilai ekonomis, kelola sampahmu dengan baik untuk hidup bersih dan sehat dan bernilai” Bro sio bisa Yo” yang diikuti oleh Forkopimda Kampar, pelajar, Satpol-PP, Dinas perhubungan dan masyarakat Peduli sampah (Diskominfo Kampar)