Website Resmi PPID Kabupaten Kampar
Phone: 0762-3240395
Email: ppid@kamparkab.go.id
Dibuka Langsung Pj Bupati Kampar,Liga Tapung Hulu Putaran Ke-II Kembali Bergulir

Dibuka Langsung Pj Bupati Kampar,Liga Tapung Hulu Putaran Ke-II Kembali Bergulir

PPID Utama    21 Juni 2023 15:03 WIB   di Baca 214 Kali

Tapung Hulu - Setelah beberapa waktu yang lalu Liga Tapung Hulu Putaran I bergulir, saat ini kembali dilanjutkan dengan Liga Tapung Hulu Putaran II , Rabu (21/6/2023).

Untuk liga putaran kedua Tapung Hulu ini, Pj Bupati Kampar Muhammad Firdaus,SE,MM hadir langsung guna membuka secara resmi di Lapangan Sepak Bola Suka Ramai Kecamatan Tapung Hulu.

Dalam arahannya, atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar menyampaikan ucapan terimakasih khususnya kepada panitia. Dimana dalam hal ini telah menyelenggarakan turnamnen atau liga sepak bola, guna membina anak-anak dalam dunia sepak bola.

Selain itu, apresiasi juga disampaikan Firdaus atas animo anak-anak dan masyarakat kampar terkait sepak bola ternyata luar biasa. Hal ini terlihat dari peminat pemain dan penonton di turnamen-turnamen yang diselenggarakan oleh setiap desa, serta Kampar diperhitungkan di tingkat Provinsi Riau.

Hal ini terbukti Kampar adalah kiblatnya sepak bola Riau, dan langganan Juara pada Porprov Riau. Ini termasuk Porprov Riau di Kuansing beberapa waktu yang lalu kampar meraih juara. Selain itu, tim Sepak Bola SSB MU Junior Kampar saat ini mewakili Riau ke tingkat Nasional dalam Piala KONI Pusat tahun 2023.

Selain itu, Firdaus juga menyampaikan agar dalam setiap pertandingan pada liga ini untuk menjaga kekompakan dan menjunjung sportifitas. Ini adalah ajang silaturahmi, "tambah Firdaus".

Terakhir, Firdaus juga minta partisivasi  kepada setiap Perusahaan yang ada di Kabupaten Kampar khusunya Wilayah Tapung Hulu, dan Tapung Raya dalam mensukseskan setiap turnamen sepak bola maupun cabang olahraga lainnya.

Hal senada juga disampaikan Tokoh Masyarakat Tapung Hulu Rahman Chan,  yang juga merupakan Ketua DPC APDESI Riau menyampaikan apresiasi atas terus terselenggaranya Liga sepak bola diwilayah Tapung Hulu.

Sebagai bentuk apresiasi, saya akan terus membantu baik materi maupun pikiran guna peningkatan sepak bola. Tidak itu saja melalui perusahaan yang ada juga kita duduk bersamakan.

Kemudian, terkait aspirasi masyarakat. Wak Rahman juga menyampaikan agar pemerintah daerah, terus berpartisipasi dalam perbaikan infrastruktur jalan yang ada diwilayah Tapung Hulu. Walaupun sejauh ini telah banyak pokok pikiran dari anggota DPR RI, sampai DPRD Kampar sendiri."tutup Rahman".

Sementara itu Adam didampingi Ketua Panitia Maria, dalam kesemoatan tersebut melaporkan bahwa di Tapung Raya setiap Kecamatan menggelar Liga antar Desa diwilayah Kecamatannya masing- masing.

Dalam liga ini, Adam menjelaskan bahwa tim yang akan berlaga sebantak 13 Tim dari 14 Desa se-Kecamatan Tapung. Kemudian apabila Liga Tapung, Talung Hulu dan Tapung Hilir selesai melaksanakan liga, maka akan dilanjutkan dengan Liga Champion Tapung Raya yang diisi 3 (tiga) tim antara juara Liga Tapung, Talung Hulu dan Tapung Hilir.(Diskominfo Kampar /Mzk)


Artikel Lainnya