PPID Utama 03 Oktober 2023 14:00 WIB di Baca 199 Kali
Bangkinang Kota - Mewakili Pj Bupati Kampar Muhammad Firdaus SE.MM , Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan Ir. Syahrizal, MM membuka Lomba Bertutur Kata Cerita Rakyat Kampar Tingkat SD Sederajat Se Kabupaten Kampar yang di selenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kabupaten Kampar di Halaman Kantor Dispersip, Selasa 03/10/2023. Pembukaan Bertutur Kata ini dimulai dengan ditandai pemasangan secara simbolis nomor undian kepada peserta oleh Staf Ahli Bupati Kampar Ir. Syahrizal yang didampingi oleh Kabid Pelayanan dan Pelestarian Bahan Pustaka Masniar dan para pejabat di lingkup Dispersip Kampar.
Pada Lomba Bertutur Kata Cerita Rakya ini mengusung Tema "Asal Mula Negeri Naga Beralih Kampar" Tersebut turut hadir perwakilan dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau.
Dalam Kesempatan tersebut Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan Ir. Syahrizal, MM yang juga Plt Kepapa Dispersip Kampar menyampaikan bahwa lomba bertutur kata ini bertujuan untuk mengembangkan dan menampilkan kemampuan berbicara secara efektif dan persuasif dari anak - anak.
"Dan Melalui kegiatan bertutur kata ini kami juga ingin meransang minat anak anak tentang sastra dan bahasa serta dengan kegiatan ini diharapkan siswa siswi bisa lebih percaya diri untuk tampil di depan umum serta menimbulkan potensi - potensi pola fikir anak yang nantinya dapat menghasilkan pengarang dan penulis handal" Kata Syahrizal.
"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada guru guru yang telah mendukung anak - anak kita dalam persiapan untuk lomba ini" Tambahnya.
Terakhir Ir. Syahrizal berharap anak anak dapat menikmati setiap momen dan merasa bangga dengan apa yang mereka capai.
Selanjutnya di lanjutkan dengan penampilan yang menarik dari anak anak yang mengikuti lomba bertutur kata cerita rakyat kampar. (Diskominfo Kampar / RF)