PPID Utama 10 Juni 2024 09:50 WIB di Baca 113 Kali
Hambali : “Kita sudah menetapkan di 11 lokasi pasar murah dan operasi pasar di Kabupaten Kampar.”
Siabu, Salo : Pemerintah terus melakukan berbagai upaya untuk menekan angka Inflasi di Kabupaten Kampar, Pemerintah Kabupaten Kampar membuka pasar murah, ini tentunya akan membantu kebutuhan masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari masyarakat. Pemerintah Kabupaten Kampar telah menetapkan di 11 lokasi pasar murah dan operasi pasar yang tersebar dibeberapa kecamatan di Kabupaten Kampar.
“Kita komit untuk terus tekan angka inflasi agar masyarakat dapat memenuhi kebutuhan pangan dan kita sudah menetapkan di 11 lokasi pasar murah dan operasi pasar di Kabupaten Kampar.”ucap Hambali Demikian dikatakan Pj Bupati Kampar Hambali, SE, MH saat membuka pasar murah yang digelar dihalaman Kantor Desa Siabu Kecamatan Salo. Senin 10/06/24.
Ikut mendampingi Pj Bupati Kampar Hambali SE, MH diantaranya Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UMK) Drs. Dendi Zulhairi, Mewakili Camat Salo, Sekcam Salo Anita Suryati, M. Si, Kepala Desa Siabu Tarmo, SPd.
Untuk harga komoditi Pemerintah menetapkan untuk harga Beras anak daro pada harga Rp. 157.000/10 Kg, Tepung Segitiga Biru Rp. 12.000/Kg, Telor Ayam Rp 46.000/ Papan, Minyak Goreng Rp. 13.000/Liter serta ada disediakan paket dan isi beras SPHP 5 Kg, Minyak Goreng 1liter dan gula pasir 1 Kg yang di hargai pada harga Rp. 98.000 Peri Paket.
"Bahwa harga - harga yang ditetapkan ini berada jauh di harga pasaran dan Harga Eceran Tertinggi (HET), kita antarkan ke Desa Siabu dan ini mempermudah masyarakat memperoleh kebutuhan" Kata Hambali. Pj Bupati Kampar berharap semoga dengan diadakannya pasar murah dan operasi pasar ini, masyarakat dengan mudah memperoleh kebutuhan pokok disamping harga yang terjangkau.
" Pemerintah pusat terus berupaya untuk melakukan tindakan dan implementasi dalam pengendalian inflasi daerah, terutama mengembalikan harga sembako ke harga Pasaran.”, Kata Hambali lagi.
Ia juga menjelaskan bahwa Ini salah satu langkah dalam pengendalian inflasi dimana untuk Inflasi bulan ke Bulan Kampar sudah stabil, namun untuk Year on Year tinggi ada penilaian indikator dan penilaian secara periodisasi beberapa Kabupaten kota se Riau.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Camat, Kepala Desa dan masyarakat atas dukungan terlaksananya pasar murah dan operasi pasar ini, , gunakan kesempatan ini untuk berbelanja" Pinta Hambali.
Terakhir Hambali meminta doa dari masayarakat agar seluruh yang ada diperintahan ini diberikan kekuatan, kesehatan dalam menjalankan Roda Pemerintahan ini menuju masyrakat kampar yang sejahtera.
Sementara itu Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMK Kabupaten Kampar Drs. Dendi Zulhairi, M Si menyampaikan bahwa pada operasi pasar dan Pasar Murah ini Pemkab Kampar menyediakan tujuh bahan pokok tentunya dengan harga dibawah Harga Eceran Tertinggi (HET) yang saat berada jauh diharga pasaran." Kata Dendi Zulhairi. Pada kesempatan tersebut Pj Bupati Kampar berkesempatan nenyerahkan secara simbolis Bantuan Langsung Tunai Dana Desa untuk bulan April, Mei dan Juni kepada masyarakat penerima manfaat. (Diskominfo Kampar)
PPID Utama 25 Januari 2022 13:55 WIB di Baca 302Kali
PPID Utama 01 September 2022 13:28 WIB di Baca 188Kali
PPID Utama 29 Maret 2023 09:24 WIB di Baca 394Kali
PPID Utama 22 Januari 2024 08:45 WIB di Baca 212Kali