Website Resmi PPID Kabupaten Kampar
Phone: 0762-3240395
Email: ppid@kamparkab.go.id
Kepala Dinas PMD Ikuti Pembukaan Penjaringan Desa/Kelurahan Award 2025 Tingkat Nasional

Kepala Dinas PMD Ikuti Pembukaan Penjaringan Desa/Kelurahan Award 2025 Tingkat Nasional

PPID Utama    27 Oktober 2025 09:55 WIB   di Baca 173 Kali

Kampar, (27/10/2025) – Asisten III Kabupaten Kampar Ir. Azwan M,Si, didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), mengikuti secara virtual pembukaan kegiatan pemaparan dan wawancara Penjaringan Pemerintahan Desa dan Kelurahan Award tingkat nasional tahun 2025. Pertemuan daring ini dipusatkan di ruangan Command Center Kantor Bupati Kampar lantai 2.

Kegiatan Penjaringan Pemerintahan Desa dan Kelurahan Award tahun 2025 ini bertujuan untuk mendorong kompetisi yang positif dan sportif, serta meningkatkan motivasi bagi desa dan kelurahan untuk terus mengembangkan inovasi dalam penyelenggaraan pemerintahan.

Acara dibuka secara resmi oleh Direktur Jenderal Bina Pemerintahan Desa, Dr. Drs. Laode Ahmad P. Bolob, AP, M.Si. Dalam sambutannya, Dirjen Bina Pemdes menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dan menekankan adanya transformasi dalam penilaian kinerja pemerintahan desa dan kelurahan tahun 2025.

"Tahun 2025 ini sedikit ada transformasi berbagi penilaian kinerja pemerintahan desa dan kelurahan sehingga ada mungkin beberapa konteks dan konten dalam penilaian ini yang tentu lebih kepada kemajuan bagaimana inovasi-inovasi dari masing-masing daerah," ujar Dr. Laode.

Ia juga menyampaikan bahwa desa dan kelurahan diharapkan tidak lari dari kondisi faktual, baik secara administrasi pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, pembinaan kemasyarakatan, pemberdayaan masyarakat, hingga penanganan kedaruratan.

Ratusan Daerah Terlibat, 19 Desa dan 17 Kelurahan Lolos ke Tahap Wawancara

Penjaringan Pemdes Kelurahan Award tahun 2025 ini diikuti oleh 32 provinsi, 33 kabupaten, dan 22 kota. Sebanyak 31 desa dan 22 kelurahan terlibat dalam seleksi administrasi. Setelah melalui tahap seleksi, terpilih 19 desa dan 17 kelurahan yang berhasil lolos dan berhak mengikuti tahapan pemaparan dan wawancara.

Tahapan krusial ini dilaksanakan secara virtual mulai hari ini, 27 Oktober, hingga 30 Oktober 2025. Para kandidat akan dinilai oleh tim penilai yang terdiri dari pakar dan praktisi perguruan tinggi serta perwakilan kementerian/lembaga.

Tim penilai yang hadir dalam pembukaan tersebut antara lain: Rektor IPDN Bapak Dr. Halilul Khairi, Peneliti Ahli Utama BRIN Prof. Dr. Muhammad Mulyadi, Deputi Pengembangan Usaha Koperasi Kementerian Koperasi Bapak Panel Barus, akademisi dari berbagai universitas seperti Prof. Dr. Dian Natalisa MBA (Universitas Sriwijaya), Ibu Prof. Dr. Triyuni Sumartono (Fakultas Profesor Mustopo Beragama), Prof. Dr. Muhadam Labolo (IPDN), dan Dr. Riatu Mariyatul Qibtiyah, SE, MA, Ph.D. (Universitas Indonesia).
Selain itu, hadir pula perwakilan dari Kementerian PPN Bappenas Bapak Muhammad Rudo, ST, MPP, Ph.D., Kementerian Keuangan Bapak Jaka Sucita, SH, MM, serta Kementerian Desa dan PDT Bapak Drs. Adri Ihsan Nurhadi, M.Si.

Dirjen Bina Pemdes berharap momentum ini menjadi instrumen untuk meningkatkan kemampuan kinerja aparatur, kelembagaan, dan implementasi kebijakan di tingkat desa hingga provinsi, demi peningkatan daya saing daerah.

"Indonesia Emas kita mulai dari Desa Emas, kelurahan yang maju dan tentu menggambarkan daerah yang maju," tutup Dirjen Laode saat menyatakan kegiatan penjaringan secara resmi dibuka. (Diskominfo Kampar /RZK UIN 25)


Artikel Lainnya